Hilangkan Rasa Trauma Anak-Anak Pasca Bencana Tanah Longsor, Polwan Polres Tator Gelar Trauma Healing

    Hilangkan Rasa Trauma Anak-Anak Pasca Bencana Tanah Longsor, Polwan Polres Tator Gelar Trauma Healing

    TANA TORAJA - Hilangkan rasa trauma anak-anak korban bencana alam tanah longsor di Palangka Kecamatan Makale Kabupaten Tana Toraja, Srikandi Polres Tana Toraja menggelar kegiatan Trauma Healing, Kamis (18/4/2024).

    Trauma Healing tersebut dilaksanakan pada hari Rabu (17/4/2024) dengan menyasar para anak - anak korban bencana tanah longsor dengan cara mengajak borkomunikasi agar tidak mengalami rasa trauma.

    Dikesempatannya, Kapolres Tana Toraja AKBP Malpa Malacoppo saat dikonfirmasi menyebutkan bahwa hal ini sebagai bentuk kepedulian pihak kepolisian melalui Polwan Polres Tana Toraja terhadap anak - anak yang terdampak bencana alam tanah longsor.

    "Hari ini Polres Tana Toraja melalui personil Polwan melaksanakan kegiatan trauma healing dengan cara memberikan motivasi kepada anak - anak kita, mengajak bermain, bernyanyi serta memberikan hadiah berupa bingkisan di sela - sela permainan sehingga mereka dapat kembali semangat dan tidak lagi trauma dengan bencana yang dialami, " terang Kapolres Tana Toraja, saat dikonfimasi diruang kerjanya, pada hari Rabu (17/4/2024).

    Selain itu kata Kapolres, bahwa kegiatan trauma healing tersebut dilakukan sebagai upaya penyembuhan untuk mengatasi gangguan psikologis anak - anak agar tidak berlarut - larut dalam kesedihan dan trauma pasca bencana.

    Sumber: Humas Polres Tana Toraja

    (Widian)

    polres tana toraja tana toraja bencana tanah longsor trauma healing kapolres
    Widian

    Widian

    Artikel Sebelumnya

    Peduli Kemanusiaan, Satker KLHK Sulsel Kunjungi...

    Artikel Berikutnya

    Ditunggu Tanggapan Masyarakat Hasil Tes...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Panitia Mantapkan Persiapan Mubes II Kerukunan Keluarga Luwu Timur di Makassar
    Perkumpulan Wija Raja La Patau Matanna Tikka gelar Silaturahmi Nasional
    HKG PKK Ke- 52, drg. Hj. Ulfah Nurul Huda, MARS Hadiri Jambore Nasional Kader PKK di Solo
    Praktik Bersama Praktisi, Prodi Teknik Listrik Poltekbos Siapkan Mahasiswa Kreatif dan Terampil
    Kolaborasi JNI-KIM-BAINHAMRI Siap Laporkan dan Diminta APH-KPK Telusuri Aroma Korupsi Sejumlah Pokir Anggota Dewan Barru

    Ikuti Kami